Sabtu, 14 Juni 2014

Pertemuan kesembilan



Deskripsi Perkuliahan Seni Rupa
Nama              : Ketut Ariningsih
Nim                 : 1111031197
Kelas               : E
Semester         : VI
Silabus dan RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran)
Pertemuan kesembilan tepat pada hari senin tanggal 9  Juni 2014 pukul 15.30 pada saat perkuliahan seni rupa  yang di laksanakan di kampus bawah Undiksha kegiatan yang dilakukan adalah menjelaskan tentang Silabus dan Rpp.
A. Silabus

Silabus adalah rencana  pembelajaran pada suatu mata pelajaran atau tema tertentu dalam pelaksanaan kurikulum SD. Komponen silbus mencakup: kompetensi inti, kompetensi dasar, materi pembelajaran, penilaian,alokasi waktu, dan sumber belajar. Silabus berfungsi sebagai rujukan bagi guru dalam penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP). Pada kurikulum 2013, silabus tematik telah disiapkan oleh pemerintah, guru tinggal menggunakan sebagai dasar penyusunan RPP. Guru memilih kegiatan-kegiatan pembelajaran sesuai dengan tema/subtema yang akan dilaksanakan pada satu pertemuan atau lebih.  

B. RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran)
Rpp merupakan rencana kerja yang menggambarkan prosedur, pengorganisasian, kegiatan pembelajaran untuk mencapai satu kompetensi dasar yang telah ditetapkan yang telah dijabarkan dalam silabus. Lingkup RPP paling banyak mencakup satu kompetensi yang terdiri atas satu, indikator atau beberapa indikator untuk satu kali pertemuan atau lebih. Seorang guru harus memperhatinkan langkah-langkah penyususnan RPP. Dalam RPP Kurikulum 2013 dibagi menjadi tiga langkah besar, kegiatan pendahuluan, kegiatan inti dan kegiatan penutup.
 Kegiatan Pendahuluan
       Dalam kegiatan pendahuluan, guru:
a.    Menyiapkan peserta didik secara psikhis dan fisik untuk mengikuti proses pembelajaran.
b.    Mengajukan pertanyaan-pertanyaan tentang materi yang sudah dipelajari dan terkait dengan materi yang dipelajari.
c.    Mengantarkan peserta didik kepada suatu permasalahan atau tugas yang akan dilakukan untuk memepelajari suatu materi dan menjelaskan tujuan pembelajaran atau KD yang akan dicapai.
d.   Menyampaikan garis besar cakupan materidan penjelasan tentang kegiatan yang akan dilakukan peserta didik untuk menyelesaikan permasalahan atau tugas.
Kegiatan Inti
Kegiatan inti merupakan proses pembelajaran untuk mencapai tujuan, yang dilkukan secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, memotivasi peserta didik untuk secara aktif menjadi pencari informasi, serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarya, kreativitas, dan kemadirian sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisisk psikologis peserta didik. Kegaiatn inti metode yang disesuaiakan dengan karakteristik peserta didik dan muatan pelajaran, yang meliputi: observasi, menanya, mengumpulkan informasi/eksperimen, mengasosiasi/mengolah informasi, dan mengkomunikasikan. 
Kegiatan Penutup  
Dalam kegiatan penutup, guru bersama-sama dengan peerta didik dan atau sendiri membuat rangkuman atau simpulan materi pembelajaran, melakukan penilaian dan atau refleksi terhadap kegiatan pembelajaran yang sudah dilaksanakan, memberikan umpan balik terhadap proses hasil pembelajaran, dan merenacanakan kegaiatn tindak lanjut dalam bentuk program remedial, program pengayaan, layanan konseling  dan memberikan tugas secara individu atau kelompok sesuai dengan hasil belajar peserta didik, dan menyampaiakan renacana pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
Contoh format penyusunan RPP:

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

I.     Identitas
Sekolah                  :
Kelas/Semester      :
Tema/Subtema      :
Pembelajaran        :
Alokasi waktu       :
  II.   Kompetensi Inti (KI)
KI 1          : Menerima dan mejalankan ajaran agama yang dianutnya.
KI 2    :Memiliki prilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli dan percaya diri dalam  berinteraksi dengan keluarga teman, dan guru.
  KI 3         :Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat, membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, mahluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah.
KI 4        :Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan   logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mecerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan prilaku anak beriman dan berakhlak mulia.
   III.Kompetensi Dasar
   IV.Indikator
  V.         Tujuan Pembelajaran
   VI.  Materi yang dijelaskan 
   VI.    Materi Ajar
VII.  Pendekatan, Model, Metode Pembelajaran
VI.      Media, Alat dan Sumber Pembelajaran 
VII.     Langkah –Langkah Pembelajaran
a.    Kegiatan Pembuka

b.    Kegiatan Inti
c.    Kegiatan Pentup
VIII.   Penilaian
a.    Penialaian Sikap
b.    Penilaian Keterampialn
c.    Penilaian Pengetahuan
d.   Penialaian Produk jika siswa menghasilkan karya.
Lampiran
LKS
Evaluasi






 

 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar